27 Mei 2015

cinta yang semu

Mengutip isi dalam sebuah buku
Hati merupakan wadah perasaan seperti amarah, senang, benci, cinta, iman, ragu, gelisah dan sebagainya. Setiap orang mengalami gejolak yang berbeda-beda baik perasaan amarah, gelisah, ragu bahkan cinta dan benci. Seseorang mengalami hatinya menginginkan sesuatau namun akalnya menolak. Ini adalah bukti bahwa Allah lah yang menguasai hati, bukan manusia yang menguasainya masalah perasaan yang berada dalam diri kita.
salah satu perasaan itu adalah cinta, sebuah cinta memang dalam dimensi pengertian itu berbeda-beda, contoh cinta menurut si dia(anak remaja sampai dewasa), Yang mungkin dulu kiata pernah mengalami, mungkin." aku mencintainya karena dia pandai,cantik, ganteng, penyayang dan apalah-apalah lainnya"  dan ini ada satu cinta yang menurutnya "hanya dengan uang lah cinta itu didapat n hanya dengan uanglah cinta dapat mendekat" wah  kalau ini lumayan parah .kedua cinta itu adalah contoh yang sebenarnya tidak dipeerbolehkan ditiru, namun dengan perkembngan dan ilmulah dapat terhindar dari hal-hal yang semu seperti itu. tapi  wajarlah, dan setiap orng berhak mngungkapkan pendapatnya,  namun perlu diketahui dalam ayat Al-qur'an 
Bismilahirrohmanirrohim....
" Dan Dia (Allah) yang mempersatukan hati mereka (orang-orang yang beriman.Walaupun kamu menginfakkan semua (kekayaan) yang berada di bumi, niscaya kamu tidak dapat mempersatukan hati mereka, tetapi Allah telah mempersatukan hati mereka. Sungguh, Dia Maha perkasa lagi Maha bijaksana."  (Qs. Al- Anfal:63)

Allah mengingatkan kita semua melalui kalamNYA Yaitu bahwa cinta tidak dapat dibeli dengan harta namun dengan bantuan Allah lah cinta itu menjadi satu, melalui budi pekerti yang baik.

Semogoa diri ini terhindar dari cinta-cinta yang belum tentu kita tau cinta itu baik bagi qt atau akan membwa qt dlm jurang ke nistaan,,, jadilah sosok yang berbeda, jika banyak orang mngungkapkan cinta melalu banyak perantara(fb,twitter, bb, dan alat-alat lainnya yg sifat kerahasiannya tidak dijamin) namun ungkapkanlah melalui sujud dan curahan Hati mu melalu Do'a, dan jadikanlah tempat rahasia mu adalah sebaik-baik tempat menjaga " ALLAH". Yakinlah Hatinya akan digerakan untuk mu, dan dijadikanlah JOdoh terbaikmu, dan jagngan pernah takut ketika pesan yang qt titipkan pada Allah tak sesuai harapan qt, karna Allah tau yang terbaik bagi setiap hambanya. selalu usnudzon pada ALlah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar